Proses koordinasi

Tujuan dari proses ini adalah untuk:

  • menkonsolidasikan informasi dari komponen proyek dan program untuk memahami portofolio secara keseluruhan;
  • memonitor kinerja portofolio sesuai dengan tujuannya;
  • mengelola antar hubungan antara proyek dan program.

Indikator

Atribut tingkat 2

 

Perbedaan antara portofolio standard dan terstruktur sederhananya adalah pada portofolio terstruktur kegiatan koordinasi harus diselaraskan dengan tujuan strategis.

Uraian

Organisasi portofolio bertanggung jawab terhadap koordinasi siklus hidup proyek dan program komponen.

Inisiasi koordinasi

Organisasi portofolio menerbitkan dan mengkoordinasikan penerbitan mandat.

Sumber daya khusus diminta untuk identifikasi serta dikoordinasikan pada tingkat portofolio.

Definisi koordinasi

Rencana manajemen ada untuk semua proyek dan program.

Sumber daya khusus yang diperlukan untuk definisi dikordinasikan pada tingkat portofolio.

Melakukan koordinasi deliveri

Persyaratan sumber daya dan pendanaan dikoordinasikan pada tingkat portofolio.

Melakukan koordinasi pengakhiran

Tim manajemen portofolio merencanakan terlebih dahulu penggunaan ulang sumber daya yang didemobilisasi pada proyek dan program yang baru.

 

Indikator

Atribut tingkat 3

Uraian

Proses untuk melakukan koordinasi siklus hidup proyek dan program dapat didefinisikan, diimplementasikan dan dikaji secara regular.

Inisiasi koordinasi

Saat sesuai, ringkasan proyek dan program bisa dipersiapkan pada tingkat portofolio untuk memastikan integrasi dan koordinasi.

Definisi koordinasi

Rencana manajemen standar didefinisikan, dikaji secara rutin dan diperbarui oleh tim manajemen portofolio.

Rencana deliveri proyek dan program diagregatkan pada tingkat portofolio dan dinilai.

Melakukan koordinasi deliveri

Informasi progress diagregatkan untuk menilai dampak keseluruhan pada antar hubungan proyek dan program.

Pedoman dan rekomendasi diumpan balik pada tim manajemen proyek dan progam.

Melakukan koordinasi pengakhiran

Rencana yang terkonsolidasi dikaji untuk menilai dampak demobilisasi proyek dan program.

Tim manajemen portofolio melakukan koordinasi demobilisasi proyek dan program serta mobilisasi untuk memaksimalkan efisiensi pekerjaan.

 

Terima kasih Lukas Sihombing untuk terjemahannya pada laman ini.

SHARE THIS PAGE

Please consider allowing cookies to be able to share this page on social media sites.

Change cookie settings
No history has been recorded.
Kembali ke atas